Senin, 27 Januari 2014

CARA MEMUTIHKAN KULIT KETIAK

Posted by : Dewi Kurnia Madya N di 05.03

1. Gunakan baking soda
Cukup oleskan baking soda pada bagian ketiak anda sehabis mandi. Lakukan rutin. Jika sudah terlihat hasilnya ( sudah putih ), hentikan pemakaian. Kontrol pemakaian baking soda, karena jika berlebihan juga bisa menimbulkan efek berbahaya bagi kulit anda. Selamat mencobanya.

2. Manfaatkan minyak kelapa
Sebelumnya siapkan dahulu minyak kelapa murni dan kulit jeruk. Selanjutnya, tetesi kulit jeruk dengan minyak kelapa dan gosokkan pada bagian kulit ketiak anda. Jika sudah, bilas dengan air sampai benar-benar bersih. Untuk hasil maksimal, lakukan perawatan ini 2 kali dalam 1 minggu. Selamat mencoba.

3. Kentang
Kentang kan enaknya dikonsumsi? ternyata bisa juga lho untuk memutihkan kulit ketiak. Siapkan kentang 1 buah saja sudah cukup, jangan lupa dikupas dulu kemudian dicuci sampai bersih. Parut sampai halus. Tempelkan pada ketiak. Biarkan saja sampai menjadi agak kering. Langkah terakhir, bilas dengan air sampai bersih. Selamat mencoba.

4. Jeruk nipis
Jeruk nipis memang oke, banyak manfaatnya bagi kesehatan dan kecantikan. Salah satunya ini, untuk memutihkan kulit ketiak yang terlihat hitam. Siapkan jeruk nipisnya plus siapkan juga kapur sirih. Ambil air dari jeruk nipisnya, peras saja sampai keluar airnya. Setelah itu campurkan air jeruk nipis tadi dengan kapur sirih. Aduk sampai benar-benar rata tercampur. Oleskan pada bagian ketiak anda. Diamkan saja selama kurang lebih 15 menit. Nah, agar hasilnya maksimal dan oke, lakukan setiap selesai mandi. Lakukan selama 1 minggu sudah akan terlihat hasilnya. Mudah kan?

0 komentar:

Posting Komentar

CARA MEMUTIHKAN KULIT KETIAK

1. Gunakan baking soda
Cukup oleskan baking soda pada bagian ketiak anda sehabis mandi. Lakukan rutin. Jika sudah terlihat hasilnya ( sudah putih ), hentikan pemakaian. Kontrol pemakaian baking soda, karena jika berlebihan juga bisa menimbulkan efek berbahaya bagi kulit anda. Selamat mencobanya.

2. Manfaatkan minyak kelapa
Sebelumnya siapkan dahulu minyak kelapa murni dan kulit jeruk. Selanjutnya, tetesi kulit jeruk dengan minyak kelapa dan gosokkan pada bagian kulit ketiak anda. Jika sudah, bilas dengan air sampai benar-benar bersih. Untuk hasil maksimal, lakukan perawatan ini 2 kali dalam 1 minggu. Selamat mencoba.

3. Kentang
Kentang kan enaknya dikonsumsi? ternyata bisa juga lho untuk memutihkan kulit ketiak. Siapkan kentang 1 buah saja sudah cukup, jangan lupa dikupas dulu kemudian dicuci sampai bersih. Parut sampai halus. Tempelkan pada ketiak. Biarkan saja sampai menjadi agak kering. Langkah terakhir, bilas dengan air sampai bersih. Selamat mencoba.

4. Jeruk nipis
Jeruk nipis memang oke, banyak manfaatnya bagi kesehatan dan kecantikan. Salah satunya ini, untuk memutihkan kulit ketiak yang terlihat hitam. Siapkan jeruk nipisnya plus siapkan juga kapur sirih. Ambil air dari jeruk nipisnya, peras saja sampai keluar airnya. Setelah itu campurkan air jeruk nipis tadi dengan kapur sirih. Aduk sampai benar-benar rata tercampur. Oleskan pada bagian ketiak anda. Diamkan saja selama kurang lebih 15 menit. Nah, agar hasilnya maksimal dan oke, lakukan setiap selesai mandi. Lakukan selama 1 minggu sudah akan terlihat hasilnya. Mudah kan?

0 komentar:

Posting Komentar

 

❤ Designed by Rinda's Template ❤ Image by KF-Studio ❤ Author by Your Name Here :)