Senin, 27 Januari 2014

TIPS MENGHADAPI UJIAN

Posted by : Dewi Kurnia Madya N di 05.07

1. Belajar, itu wajib banget!
 Belajar yang dadakan biasanya akan membuat kecewa. Benar begitu bukan? jadi, intinya belajar dan mempersiapkan diri sebaik mungkin jauh-jauh hari sebelum hari H ujian tiba. Jika anda sudah merasa persiapan anda sudah maksimal dan sudah menguasai materi, maka anda akan merasa rileks saat mengerjakan ujian. Hasilnya pun, kemungkinan akan sangat "tidak mengecewakan" tentunya! Jadi, belajar yang rajin dan sungguh-sungguh ya biar hasil ujiannya oke!

2. Persiapkan peralatan ujian jangan sampai ada yang ketinggalan!
Pernahkah anda mengalami pensil ketinggalan dirumah dan akhirnya kelabakan saat ujian? yup, maka dari itulah persiapkan semua peralatan yang dibutuhkan sehari atau malam sebelum esoknya ujian. Biar tidak ada alat ujian yang ketinggalan. Demi keamanan dan ketenangan, lebih baik bawa juga peralatan ujian cadangan!

3. Tidur jangan sampai telat / cukupkan istirahat
Bagaimanapun juga tubuh perlu istirahat. Karena kekuatan manusia ada batasnya. Jika tidak ingin kacau saat ujian, maka jangan sampai anda begadang semalaman ketika esok harinya ujian. Gimana kalau belum selesai belajarnya? maka dari itu, belajar jangan SKS [sistem kejar semalam]. Hindari belajar dadakan, karena selain hasilnya tidak akan memuaskan, tubuh pun bisa terserang sakit. Jika anda istirahat cukup, maka saat ujian pun akan merasakan segar bugar dan lebih tenang / rileks saat mengerjakan soal ujian. Intinya, istirahat yang cukup ya!

4. Tenangkan pikiran anda
Ujian memang penting, jadi anda harus tenang saat menghadapinya. Jika pikiran kacau dan memikirkan banyak hal, maka nanti akan berimbas buruk. Jadi kurang fokus saat mengerjakan soal, dan akhirnya nilainya menjadi jeblok / tidak lulus. Ketenangan pikiran sangat penting, jadi jaga pikiran anda agartetap fokus an tenang sebelum dan selama ujian.

5. Oh iya, jangan sampai lupa sarapan atau makan sebelum berangkat ujian
Ujian pasti akan menguras pikiran, jadi kalau kondisinya sedang kelaparan, haduh gimana dong jadinya, konsentrasi akan buyar dan tidak bisa diajak mikir untuk memecahakn soal ujian. Jadi, jangan samapi kelupaan makan sebelum ujian biar bisa berpikir maksimal saat mengerjakan soal ujian. Dengan begitu, ujian akan berjalan lancar.

6. Jangan sampai lupa terus berdoa kepada Tuhan YME
Mau bagaimanapun juga, kita semua tidak bisa memungkiri kuasa Tuhan YME dalam setiap usaha yang kita lakukan. So, berdoa adalah salah satu kunci utaam untuk bisa sukses dalam menjalani ujian. Berdoalah dengan sungguh-sungguh, agar doa yang anda panjatkan terkabul. Dengan berdoa juga bisa memberikan ketenangan saat mengerjakan ujian. Coba saja!

0 komentar:

Posting Komentar

TIPS MENGHADAPI UJIAN

1. Belajar, itu wajib banget!
 Belajar yang dadakan biasanya akan membuat kecewa. Benar begitu bukan? jadi, intinya belajar dan mempersiapkan diri sebaik mungkin jauh-jauh hari sebelum hari H ujian tiba. Jika anda sudah merasa persiapan anda sudah maksimal dan sudah menguasai materi, maka anda akan merasa rileks saat mengerjakan ujian. Hasilnya pun, kemungkinan akan sangat "tidak mengecewakan" tentunya! Jadi, belajar yang rajin dan sungguh-sungguh ya biar hasil ujiannya oke!

2. Persiapkan peralatan ujian jangan sampai ada yang ketinggalan!
Pernahkah anda mengalami pensil ketinggalan dirumah dan akhirnya kelabakan saat ujian? yup, maka dari itulah persiapkan semua peralatan yang dibutuhkan sehari atau malam sebelum esoknya ujian. Biar tidak ada alat ujian yang ketinggalan. Demi keamanan dan ketenangan, lebih baik bawa juga peralatan ujian cadangan!

3. Tidur jangan sampai telat / cukupkan istirahat
Bagaimanapun juga tubuh perlu istirahat. Karena kekuatan manusia ada batasnya. Jika tidak ingin kacau saat ujian, maka jangan sampai anda begadang semalaman ketika esok harinya ujian. Gimana kalau belum selesai belajarnya? maka dari itu, belajar jangan SKS [sistem kejar semalam]. Hindari belajar dadakan, karena selain hasilnya tidak akan memuaskan, tubuh pun bisa terserang sakit. Jika anda istirahat cukup, maka saat ujian pun akan merasakan segar bugar dan lebih tenang / rileks saat mengerjakan soal ujian. Intinya, istirahat yang cukup ya!

4. Tenangkan pikiran anda
Ujian memang penting, jadi anda harus tenang saat menghadapinya. Jika pikiran kacau dan memikirkan banyak hal, maka nanti akan berimbas buruk. Jadi kurang fokus saat mengerjakan soal, dan akhirnya nilainya menjadi jeblok / tidak lulus. Ketenangan pikiran sangat penting, jadi jaga pikiran anda agartetap fokus an tenang sebelum dan selama ujian.

5. Oh iya, jangan sampai lupa sarapan atau makan sebelum berangkat ujian
Ujian pasti akan menguras pikiran, jadi kalau kondisinya sedang kelaparan, haduh gimana dong jadinya, konsentrasi akan buyar dan tidak bisa diajak mikir untuk memecahakn soal ujian. Jadi, jangan samapi kelupaan makan sebelum ujian biar bisa berpikir maksimal saat mengerjakan soal ujian. Dengan begitu, ujian akan berjalan lancar.

6. Jangan sampai lupa terus berdoa kepada Tuhan YME
Mau bagaimanapun juga, kita semua tidak bisa memungkiri kuasa Tuhan YME dalam setiap usaha yang kita lakukan. So, berdoa adalah salah satu kunci utaam untuk bisa sukses dalam menjalani ujian. Berdoalah dengan sungguh-sungguh, agar doa yang anda panjatkan terkabul. Dengan berdoa juga bisa memberikan ketenangan saat mengerjakan ujian. Coba saja!

0 komentar:

Posting Komentar

 

❤ Designed by Rinda's Template ❤ Image by KF-Studio ❤ Author by Your Name Here :)